Powered by Blogger.
RSS

Menang Blue Dragon Film Awards, Han Hyo Joo Tuai Protes

 






Han Hyo Joo berhasil meraih predikat Aktris Terbaik di ajang penghargaan Blue Dragon Film Awards 2013. Ia memenangkan penghargaan tersebut lewat aktingnya di film "Cold Eyes". Sayangnya, kemenangan ini malah menuai protes dari netizen.

Sebagian besar menilai bintang "Dong Yi" itu tak pantas mendapatkan penghargaan itu. Mereka menilai aktris lainnya yang masuk dalam nominasi lebih pantas menjadi Aktris Terbaik. Apalagi salah satu nominatornya adalah Um Jung Hwa yang banyak menerima pujian dari kritikus atas perannya sebagai ibu yang kehilangan anaknya di "Montage".

Netizen menilai akting Hyo Joo di "Cold Eyes" biasa saja. Mereka pun mempertanyakan penilaian juri ajang penghargaan tersebut karena pilihan ini.

"Akting Han Hyo Joo terlihat biasa saja. Seharusnya yang menang Moon Jung Hee atau Um Jung Hwa," komentar salah seorang netizen. "Kenapa bisa dia yang menang? Menurutku akting Hyo Jo tidak meninggalkan kesan apapun. Ada aktris lain yang berhak mendapatkannya," komentar netizen lainnya.

Sementara itu, Han Hyo Joo sendiri tampaknya tak peduli dengan komentar pedas para netizen ini. Aktris berusia 26 tahun ini tetap meras senang dan bangga bisa menang di Blue Dragon Film Awards 2013.

"Hanya melihat namaku di daftar nominasi Aktris Terbaik saja sudah membuatku bangga," ujar Hyo Joo. "Aku merasa tersanjung dan bangga bisa menerima penghargaan ini."

Cr :wk

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Post a Comment