Kangin baru saja diketahui melakukan kegiatan sosial di Vietnam. Kini majalah InStyle merilis beberapa foto saat Kangin menjadi sukarelawan di sana.
Kangin datang di sekolah dasar bagi anak-anak kurang mampu. Dia menjadi guru sehari dengan mengajari anak-anak seni dan olahraga. Kangin berusaha keras menghibur anak-anak dengan mempelajari bagaimana membuat hiasan balon.
Tidak hanya mengajar, Kangin juga memberikan anak-anak tersebut bola sepak dan album dengan tanda tangannya. Dia mengaku merasa gembira dan tersentuh dengan pengalaman ini. Kangin ingin dikenang anak-anak tersebut bukan sebagai orang asing.
"Kuharap aku tidak hanya meninggalkan kesan sebagai orang asing yang datang berkunjung kemudian pergi begitu saja pada anak-anak. Aku ingin mereka merasakan bahwa layak mendapat begitu banyak cinta," ungkap Kangin.
Acara sosial di Vietnam ini diadakan InStyle untuk memperingati ulang tahunnya yang ke-10. Proyek sosial bertajuk 'Good Neighbor' ini juga mengajak artis lainnya seperti Lee Yeon Hee, Han Chae Young, Kim Hee Sun, dan Daniel Henney.
0 comments:
Post a Comment